Posts

Showing posts from July, 2018

Tumbangnya Politik Dinasti: Masyarakat Sul-Sel  Kritis dalam Berpolitik?

Negara demokratis adalah negara yang menganut sistem pemerintahan untuk mewujudkan kedaulatan rakyat (kekuasaan atau kedaulatan berada ditangan rakyat) yang menjalankan pemerintahan serta memiliki kewenangan atas nama rakyat. Prinsip sistem demokrasi trias politica membagi tiga unsur kekuasan politik (eksekutif, legislatif dan yudikatif). Dengan sitem demokrasi (kekuasaan dan kedaulatan berada ditangan rakyat) menandakan legitimasi pemerintah yang menjalankan kekuasan dipilih oleh rakyat melalui pemilihan umum. Setelah digulingkan kepemimpinan presiden Soeharto terjadi perubahan yang signifikan terhadap sistem pemerintahan di Indonesia dengan mewujudkan sistem demokrasi ini. Kekuasaan dan kedaulatan ditangan rakyat, sipapun dapat mengekspresikan pendapatnya tanpa ancaman dari penguasa yang telah diamanahkan oleh rakyat sendiri. Disisi sistem demokrasi tidak lagi membedakan atau melakukan dsikriminasi terhadap siapapun karena semua warga negara sama terhadap UUD 1945 (hukum yang berlak